Pengalaman menggunakan motor yamaha mio m3 125 blue core

Pengalaman menggunakan motor yamaha mio m3 125 blue core
Belum lama ini saya membeli motor yamaha mio cw m3 125 blue core. Alasan saya memilih yamaha mio m3 blue core adalah dominasi motor honda beat dan batik yang sangat banyak. Bisa dikatakan didaerah saya 90% pengguna honda matic. Dan saya ingin yang berbeda saja alias anti mainstream.

Saat ini sudah hampir 1000km penunjukan di odometer. Nah disini saya mau mencurahkan bagaimana pengalaman menggunakan motor yamaha mio m3 125 blue core ini.

Langsung saja tanpa basa basi ya sobat.

Pertama desainnya benar benar fres dan sangat berbeda dengan mio sebelumnya.

Keduanya adalah sangat nyaman dinaiki. Antara badan dan tangan saat memegang stang sangat pas. Tidak terlalu tinggi dan rendah. Bahkan bisa saya katakan jauh lebih nyaman ketimbang mengendarai batik 125.

Ketiga adalah tarikan mesinnya bisa dikatakan kenceng, sudah beda dengan mio sebelumnya. INi mungkin karena penambahan CCnya.

Keempat adalah suspensinya kurang nyaman jika kita pakai sendirian di jalan yang terjal. Beda jika kita goncangan sama orang yang berat badannya seimbang. Akan membantu suspensi menjadi lebih enak.

Kelima adalah pancatan atau pijakan penumpang yang terlalu ke depan, ini sangat menganggu saat pengemudi menjolorkan kaki saat di keramaian jalan yang mengharuskan motor jalan pelan.

Keenam dari pengalaman menggunakan motor yamaha mio m3 125 blue core adalah lampu depan kurang fokus. Perbedaan lampu jauh dan dekat yang kurang signifikan. Lampu depan nyala terus.

Ketuju adalah bahan bakar. Yamaha mengklaim 1 liter bis menempuh 55km, kenyataanya say bisa mencapai 60km dengan kecepatan 40-60km/jam.


Mengganti aki baru sepeda motor honda

Mengganti aki baru sepeda motor honda
Aki kering atau basah yang masih baru dari toko belum terisi cairan elektrolit, jadi kita harus mengisinya sendiri. Jadi istilah aki kering sebenarnya tidak kering kerontang ya sobat.
Cairan elektrolit jadi 1 paket dengan aki baru. Elektrolit aku kering dan basah juga berbeda.

Kebetulan sepeda motor honda butut saya sudah tidak bisa di stater lagi, nyala lampu sein dan klakson sudah sangat melemah. Saatnya ganti aki.

Aki yang saya beli bermerek Fukura dibuat di Purwokerto Jawa Tengah, Indonesia. Bangga juga ya negara kita sudah bisa produksi Baterai sendiri.

Okelah langsung saja saya berbagi bagaimana cara mengganti aki baru sepeda motor honda


  1. Buka ventilasi pernafasan aki, aki juga butuh pernafasan untuk saluran pembuangan gas.
  2. Buka 6 penutup sel dengan cara di congkel pakai obeng minus, bukan diputar.
  3. Tuangkan cairan elektrolit bawaan aki. Isi hingga batas upper level.
  4. Tunggu setengah jam
  5. Lakukan pengukuran tegangan, jika tegangan sdh 12.4 segera isi ulang atau setrum aki.
  6. Pasang pada motor, jangan lupa pasang selang pernafasan du ventilasi aki
  7. Tes klakson, lampu sein, dan tentu saja staternya...san greeng langsung nyala

Bisa saja aki tidak di strum dulu, tapi gak boleh langsung untuk stater. Biarkan sampai beberapa kali Motor di pakai jalan untuk mengisinya secara alami.

Aki yang langsung buat starter tanpa disetrum dulu bisa mengakibatkan over discharger  yang membahayakan sel.

Modifikasi charger hape di motor mio

Modifikasi charger hape di motor mio
Hai sobat solusi motor, kali ini saya mau share bagaiamana cara menambah rangkaian charger hape pada motor yamaha mio M3 125 CW. cara ini bisa diterapkan pada semua motor.

Alat tambahan yang dibutuhkan untuk modifikasi charger hape pada motor mio m3 cw ini berupa DC to DC Buck Converter. Yaitu sebuah alat yang akan menurunkan tegangan DC.

Persiapan-persiapan DC to DC Buck Converter sebelum dimasukan ke mio

  1. Siapkan kabel merah dan hitam 10cm dan 5cm.
  2. Siapkan kontra USB.
  3. Siapkan PCB kosong
  4. Siapkan kotak universal
  5. Buat seperti dibawah
  6. Masukan ke box universal

Tegangan aki motor kebanyakan 12V. Sedangkan tegangan charger hape adalah 5V. Dan 7V Sisa tegangan akan di ubah menjadi arus.

Berikut tahap tahap modifikasi charger hape di motor mio

  1. Buka jok mio
  2. Buka penutup aki
  3. Lepas baut terminal aki
  4. Pasang kabel input
  5. Setel tegangan DC to DC ke 5V
Langkah selanjutnya adalah dengan mencoba mencolokkan ke ponsel kesayangan anda. Perhatikan apakah indikator charger sudah menyala.

Selamat...kini motor kesayangan kamu sudah ada fitur tambahan charger hape. Dan perjalanan pun akan lebih menyenangkan karena baterai ponsel bakal penuh sampai ditujuan.

sepeda motor pertama dan tertua di indonesia


motor Hildebrand und Wolfmuller adalah motor pertama yang ada di indonesia, namanya aneh ya...seaneh bentuknya bagi generasi milenium saat ini. sekilas mirip sepeda listrik saat ini.
motor ini belum ada aki, koil, dan segala perkabelannya. jadi ngebayangin bagaimana jika menaikinya. motor Hildebrand und Wolfmuller di pesan oleh
John C Potter. Cairan spiritus dituang di bagian blok mesin, dan lalu api pun menyala. Mesin menjadi panas, motor pun mudah dihidupkan. rempong habis
nih motor. tapi perlu diingat bahwa masa itu menjadi barang aneh dan super mewah. hanya orang-orang yang sangat kaya yang mampu membeli, termasuk si 
John C Potter ini.

John C Potter memesan sepeda motor Hildebrand und Wolfmuller, langsung dari pabriknya di Munchen, Jerman. Setelah menunggu dengan sabar, John akhirnya menerima sepeda motornya pada 1893. Itulah untuk kali pertama sebuah sepeda motor menapaki tanah di Jawa. Motor Hildebrand und Wolfmuller milik John tiba di Pelabuhan Semarang. Mulai saat itu John lah satu-satunya orang di Hindia Belanda yang memiliki kendaraan bermotor roda dua. 


Prospek Cerah Bisnis Otomotif

usaha bengkel motor
Prospek Cerah Bisnis Otomotif dalam bidang perbengkelan dan penjualan sparepart kendaraan bermotor semakin hari semakin moncer saja, dan akan tetap jaya hingga akhir jaman. yah perkembangan dunia otomotif tidak akan pernah berhenti. berbagai inovasi mesin dan model kendaraan bermotor ini terus dan akan terus dikembangkan oleh manusia. sebagai seorang yang berjiwa wirausaha sangat sayang jika bisnis yang satu ini di tinggalkan begitu saja. buat adik-adik yang sukanya hanya ngebut dijalan coba deh rubah mindset anda menjadi pengusaha otomotif.

bisnis ini bisa dimulai dari skala kecil sekelas tambal ban jika memang modal belum ada. dari usaha tambal ban ditingkatkan ke pelayanan penjualan ban bekas maupun baru, ban dalam maupun luar. sebagai seorang tukang tambal ban kuni utama adalah kejujuran, bukan modal uang. dengan diawali kejujuran sebagai penambal dan penjual ban akan dipercaya pelanggan sepenuhnya, hingga akhirnya modal terkumpul dan bisa mengembangkan ke pelayanan yang lebih beragam dan merekrut karyawan. dan endingnya kita bisa merasakan Prospek Cerah Bisnis Otomotif ini.

sudah banyak contoh pengusaha otomotif yang sudah merasakan cerahnya bisnis otomotif yang awalnya hanya sebagai tukang tambal ban. mereka yang mempunyai cita cita tinggi menjadi leader otomotif di daerahnya akan selalu berusaha dan berusaha melayani kebutuhan kendaraan bernotor dengan sangat baik. berbeda jika hanya sekedar menjadi tukang tambal ban karena hanya tersedak kebutuhan, dan hanya bisa menambal ban saja tanpa mau mengembangkan ilmu otomotif. ingat! modal utama seorang pengusaha apapun adalah semangat. semangat ada dan membara akan otomatis membawa langkah langkah menuju pengembangan sebuah usaha.

Prospek Cerah Bisnis Otomotif tidak bisa kita raih hanya dengan gaya monoton. gaya monoton disini adalah tidak mempunyai pandangan ke depan dengan memadukan dengan sebuah teknologi. teknologi di balik otomotif yang perkembangannya pesat adalah teknologi electric dan elektronics. berbagai kendaraan terbaru banyak yang mengadopsi teknologi Microcomputer untuk sistem spedometer, kapasitas bahan bakar, bahkan pengapian. jika didalam kendaraan roda 4 ada ECU yang syarat dengan sistem Mirocomputer untuk mengatur hampir semua kondisi.

berikut beberapa Prospek Cerah Bisnis Otomotif yang dapat kita jalani
  1. cuci motor dan mobil. mudah untuk dilakukan, tidak membutuhkan skil mesin. jika posisi rumah dekat dengan jalan lebih hemat lagi, tidak perlu sewa.
  2. bengkel motor maupun mobil. diperlukan pemahaman mesin secara mendalam. pekerjaan mesin apapun membutuhkan skil yang tidak main-main. reputasi anda taruhannya. masih banyak ditemui bengkel-bengkel dengan tingkat pengetahuan yang minim.
  3. penyedia suku cadang dan asesories motor maupun mobil. membutuhkan modal besar, akan tetapi enak untuk dijalankan karena pemilik tinggal ongkang ongkang saja.
  4. penyewaan motor maupun mobil. membutuhkan modal besar, selain itu kita harus juga memahami tentang security, misalnya GPS untuk memantau kendaraan. disamping GPS tentunya kita juga harus bisa membuat aturan yang menguntungkan si penyewa dan peimilik.
  5. kursus perbengkelan motor maupun mobil. dibutuhkan pengetahuan yang mendalam mengenai permesinan, dan yang paling penting harus bisa berbiara di depan audien. bagaimana mau bisa menularkan ilmu jika kita tidak bisa ngomong di depan orang. cukup banyak oreng pandai ilmu perbengkelan, akan tetapi kalau disuruh menularkan ilmunya tidak bisa menyampaikan dengan baik.
  6. Salon motor maupun mobil. membutuhkan kreatifitas disamping modal yang tidak sedikit. harus selalu update tentang trend yang lagi berkembang.
pilih salah satu atau caplok semuanya juga boleh. atau jika memungkinkan anda bisa menjadi mitra service merek kendaraan tertentu untuk menjadi bengkel resmi sepeda motor atau mobil yang lebih serius dan bertanggung jawab.

dan berikut adalah sifat-sifat atau kepribadian selaku pemilik atau pelaku bisnis otomotif yang harus ditanamkan supaya customer betah dan nyaman menjadi pelanggan kita
  1. senyuman
  2. sapaan
  3. ramah
  4. sopan
selain point diatas untuk menjemput Prospek Cerah Bisnis Otomotif kita sebisa mungkin menyediakan tempat yang memanjakan pelanggan, misalnya
  1. sediakan bacaan koran atau tabloid otomotif. tidak sedikit pelanggan kita adalah seorang yang suka akan membaca.
  2. sediakan free hotspot internet. saat ini hampir semua orang sibuk dengan sosial media. habis kuota di perbengkelan akan membuat mereka semakin kalut. obatnya ya hotspot
  3. sediakan free softdrink. sehabis perjalanan jauh tentunya lelah letih akan terobati dengan meminum segelas air putih dingin.
  4. sediakan tempat duduk sesuai kapasitas maksimal kendaraan
  5. sediakan Televisi. TV akan sedikit mengurangi kejenuhan menunggu saat kendaraan mereka sedang diperbaiki.
  6. sediakan layanan online service. misal pelanggan yang kendaraanya sedang mogok disuatu tempat sepi yang jauh dari keramaian. bahkan saat mereka kena musibah Ban kempes sekalipun.
ini benar benar akan memanjakan pelanggan. pelanggan nggak merasakan bete atau jenuh meski kendaraannya sedang kita service

demikian informasi mengenai Prospek Cerah Bisnis Otomotif ini. silahkan cari yang sesuai dengan kemampuan saat ini untuk kemudian sedikit demi sedikit, pelan namun pasti kita dapat meraih kesuksesan dalam bisnis ini.

Cara membuat Charger Aki Motor

rangkaian Chager Aki Motor
penyetruman atau penchargeran aki motor akan sering dilakukan jika kita memiliki usaha bengkel sepeda motor, apalagi jika bengkel kita juga menyediakan Aki Motor baru. penchargeran ini diperlukan jika kita menangani Aki baru jika Voltasenya dibawah 12V, atau aki lama yang sudah tidak dipakai atau habis elektrolitnya. sebenarnya ini tidak ada kaitan dengan mekanikal sepeda motor, ini urusan elektronik belaka. akan tetapi pelaku usaha bengkel sepeda motor wajib memiliki Charger Aki sepeda motor. charger aki banyak dijual di toko toko elektronik. kitapun juga bisa merangkai atau membuat sendiri charger aki motor ini, asal tahu Cara membuat Charger Aki Motor dengan baik dan benar.

Aki sepeda motor rata rata memiliki tegangan 12V dengan kekuatan arus 5A, meskipun ada beberapa aki sepeda motor dengan arus hingga 10A. untuk melakukan charging pada aki motor ini memerlukan arus 1/10 atau 1/20 kapasitas baterai. artinya jika Aki 5A kita memerlukan arus pengisian 0.5A selama 10 jam untuk rumus 1/10 atau arus pengisian 0.25A selama 20 jam untuk rumus 1/20. sebenarnya kita bisa mengisi dengan arus yang lebih besar, akan tetapi dengan resiko bahwa sel aki akan cepat rusak.

Cara membuat Charger Aki Motor sederhana
berikut diatas ini skema Cara membuat Charger Aki Motor sederhana. rangkaian charger aki motor diatas adalah rangkaian yang paling sederhana dan cepat dalam melakukan charging Aki motor. tidak cocok untuk yang tidak mau repot. setelah Aki penuh dan tidak memutus atau melepas aki, maka aki akan tercharger terus menerus dan akan sangat panas, hingga air aki akan mendidih dan berujung sel sel aki rusak. perlu melakukan pengawasan yang lebih. lebih ook untuk fast charging dan ditunggu.

untuk Cara membuat Charger Aki Motor yang lebih baik dan aman sebaiknya gunakan charger dengan arus konstan (Constant Current Charger). charger dengan arus konstan adalah metode charger dengan mempertahankan kuat arus yang sama selama pengisian baterai, sehingga tidak terjadi lonjakan arus yang besar saat awal baterai di charge dengan trafo yang arusnya besar. lonjakan arus yang besar akan membuat baterai cepat rusak. charger arus konstan bisa kita atur arus sesuai keinginan kita. mau cepat, lambat, ataupun sedang.
Chager arus konstan Aki Motor
rangkaian diatas adalah rangkaian Charger arus konstan yang bisa kita rakit sendiri dengan biaya murah. untuk sumber arusnya bisa di hubungkan ke Power supply 3-5A yang dilengkapi dengan Voltmeter dan Amperemeter. atau jika ingin membuat sendiri power supply dengan alasan biaya murah dan menambah ilmu pengetahuan bisa melihat skema dibawah.
rangkaian Chager Aki Motor
ada juga sebuah Cara membuat Charger Aki Motor dengan bahan rongsokan, masah sih? wah bisa lebih murah lagi ini, bahkan gratis jika kita sedikit berani dan kreatif (kere aktif). anda bisa memanfaatkan bekas mesin lampu hemat energi (LHE) dan bekas trafo dan diode pada PSU komputer. banyak lampu jenis LHE yang rusak karena faktor usia atau cacat produksi. anda pilih lampu LHE dengan daya 45W, sebisa mungkin yang mati pada bagian lampu/neonnya. biasanya lampu akan menghitam. ini akan memastikan memang lampunya yang mati dan mesin masih bagus.
untuk trafo dan diode bekas PSU komputer bisa anda dapatkan pada power supply komputer yang sudah rusak, anda bisa mendatangi orang atau teman yang service komputer. pasti mereka memiliki bekas2 PSU komputer yang mati. bisa dipastikan 95% diode dan trafonya masih hidup.berikut skema Charger Aki motor dari mesin lampu LHE
Chager Aki Motor dari mesin LHE
Cara membuat Charger Aki Motor dengan mesin LHE dan trafo bekas komputer tersebut cukup aman meskipun tidak memakai arus konstan, karena arus yang mengalir hanya sekitar 2A. jadi tidak akan terjadi lonjakan arus yang besar. dalam kurun waktu 1.5 jam Aki sudah penuh. akan tetapi rangkaian diatas belum ditambahkan otomatis jika aki penuh arus akan diputus.
Cara membuat Chager Aki Motor

Cara membuat Chager Aki Motor dari mesin LHE
pada gambar diatas adalah Cara membuat Charger Aki Motor otomatis menggunakan mesin LHE dan frafo+diode PSU komputer. jika anda tidak ada waktu atau memang malas dalam merakit skema-skema diatas bisa meminta bantuan teman yang ahli dalam bidang elektronika.

Perawatan Aki Sepeda Motor

Aki atau baterai pada sepeda motor ada 2 jenis. yaitu
  1. Aki yang memerlukan tambahan air suling. disebut juga Vented Batteries atau Baterai berventilasi
    aki motor berventilasi atau vented baterai
  2. Aki yang tidak memerlukan tambahan air suling. atau Valve Regulated Batteries atau Valve Regulated Batteries Lead Acid (VRLA). yaitu Baterai Timah Asam yang diatur dengan klep.
    aki motor VRLA
Aki atau Baterai VRLA ada 2 jenis, yaitu basah dan kering. Aki atau Baterai ini termasuk jenis baterai MF (Maintenance Free) atau bebas perawatan. atau disebut juga baterai yang disegel. baterai VRLA tidak menghasilkan gas saat pengisian. jadi tidak ada lubang pembuangan. baterai ini juga tidak memerlukan penambahan air suling.

paket aki kering VRLA

Fungsi Aki atau Baterai pada sepeda motor
  1. selama mesin dalam keadaan mati dan pada waktu penghidupan mesin. baterai yang memasok listrik ke semua komponen listrik
  2. pada putaran mesin rendah sewaktu daya listrik yang dihasilkan oleh generator lebih rendah daripada yang diperlukan oleh komponen komponen listrik, baik baterai maupun generator memasok listrik ke komponen komponen listrik tersebut.
  3. pada kecepatan mesin tinggi sewaktu daya listrik yang dihasilkan oleh generator listrik lebih tinggi dari pada yang diperlukan oleh komponen-komponen listrik, baterai menyimpan listrik yang diterima dari generator.
Pengisian dan pelepasan energi listrik pada aki motor
pengisian energi listrik adalah untuk menyimpan energi listrik didalam baterai. pelepasan energi listrik adalah untuk mengeluarkan energi listrik yang tersimpan dalam baterai. oleh karena energi listrik yang disimpan didalam baterai terpakai saat pelepasan, baterai ttidak dapat dipakai, kecuali apabila baterai didisi terlebih dahulu.

Memperrsiapkan Aki baru pada sepeda motor
untuk Aki berventilasi atau Vented Batteries dan Baterai VRLA tipe kering harus dimasukan elektrolit terlebih dahulu sebelum dipakai. setelah di isi dengan takaran yang pas dalam banyak kasus Aki bisa dapat langsung digunakan tanpa harus di charge terlebih dahulu. akan tetapi ada kalanya harus di charge terlebih dahulu, tergantung dari kondisi penyimpanan Aki dan faktor lain.

untuk Aki VRLA atau Lead Acid tipe basah tidak perlu dimasukan Elektrolit, pabrik sudah memasukkanya saat produksi. sebelum memakai Lead Acid atau VRLA basah ukurlah terlebih dahulu Voltase. jika voltase kuran dari 12 volt sebaiknya di charge terlebih dahulu.

Menyiapkan Baterai baru berventilasi atau vented batteries pada sepeda motor
jauhkan dari api saat penyiapan Aki. masukan elektrolitdengan berat jenis 1,280 pada suhu 20 derajat celcius kedalan Vented Baterai. sebelum melakukan pengisian periksa botol elektrolit bahwa berat jenisnya 1,280. Hidrogen dan Oksigen akan keluar saat cairan elektrolit dimasukkan.
  1. persiapan. letakkan Aki pada nampan yang rata. bersihkan bagian atas Aki dari debu, debu dapat memperburuk kinerja Aki jika masuk sel aki.
  2. pelepasan. llepas tutup sel dengan obeng, lepas juga segel saluran pipa pernafasan Aki atau ventilasi. dan segel tidak perlu dipasang lagi.
  3. memasukkan Elektrolit. pasang selang ditutup atas boto elektrolit, kemudian isiakan elektrolit pada setiap sel. tinggi permukaan elektrolit akan turun dalam waktu singkat setelah memasukkan. jadi periksalah dan tambahkan jika telah menurun. dan tambahkan terus sampai batas atas UPPER LEVEL. jangan sampai melampui UPPER LEVEL. jika melampui keluarkan lagi.
  4. melakukan pemeriksankembali tinggi elektrolit. setelah elektrolit dimasukkan dan tinggi elektroloit tidak berubah setelah 20 menit dipastikan elektrolit sudah menyebar rata ke sel Aki. jika ternyata ada yang turun di bawah UPPER LEVEL silahklan tambahkan lagi.
  5. pemeriksaan Aki setelah pengisian elektrolit. ukurlah berat jenis elektrolit menggunakan Hydrometer apakah untuk kerja Aki akan memuaskan.jika berat jenis rendah silahkan Charge Aki.
  6. melakukan pemasangan tutup sel.
Menyiapkan Baterai atau Aki Lead Acid atau VRLA tipe kering pada sepeda motor
  1. melakukan pelepasan segel kedap udara
  2. melakukan pemeriksaan elektrolit
  3. melakukan pelepasan penutup
  4. memasukkan elektrolit
  5. melakukan pembuangan pack elektrolit
  6. pemasangan tutup segel kedap udara
  7. melakukan pemeriksaan voltase baterai. ukur tegangan Aki menggunakan Multimeter Digital, jika tegangan dibawah 12,4 sebaiknya Aki di Charge dulu.
Menyiapkan Baterai atau Aki Lead Acid atau VRLA tipe basah pada sepeda motor
tidak diperlukan pengisian elektrolit. pabrik sudah memasukkannya terlebih dahulu. yang perlu kita lakukan adalah mengukur voltase baterai. jika voltase aki di bawah 12.4V sebaiknya di Charge dulu. silahkan baca informasi pada stiker baterai atau aki untuk lebih jelasnya.

Perawatan Aki motor jenis Vented Batteries biar lebih awet
secara berkala periksalah selalu ketinggian elektrolit. jika elektrolit turun dibawah UPER LEVEL segera tambahkan air suling sampai batas UPPER LEVEL lagi.

secara berkala lepas kedua ujung kabel pada kutub baterai atau aki, bersihkan selalu kerak-kerak atau kotoran yang menempel pada kutub baterai + dan -. jika tidak dibersihkan akan memakan kutub hingga akhirnya kutub menjadi tipis dan sekerup tidak bisa menmpel dengan kencang dan mengakibatkan Listrik masuk dan keluar akan terganggu. jangan lupa pasang kembali kabel.